Segar dan Sehat Es Kuwut Bali

18/11/2013 14:06

Cuaca panas akhir-akhir ini membuat Anda ingin menyeruput sesuatu yang melegakan tenggorokan. Jika kita pergi ke Bali dan menginap di hotel Bali, Anda akan menemukan beberapa penjual es di pinggiran jalan. Ada satu es yang patut dicoba karena menyegarkan apalagi saat panas menyerang.

Es Kuwut, inilah minuman khas Bali yang mempunyai arti es kelapa. Berbeda dengan es kelapa pada umumnya yang menyajikan hanya dengan daging kelapanya, es kuwut hadir dengan kombinasi bahan-bahan lain yang alami, seperti melon, selasih, gula cair, air kelapa dan air jeruk.

Yang menariknya, gula yang digunakan adalah gula aren, bukan gula putih biasa. Lalu, tekstur kelapa dan melon, serta biji selasih menambah kenikmatan es yang dijual dengan harga relatif murah. Anda akan merasakan segarnya air kelapa dan sensasi asam dari perasan air jeruk nipis berpadu dengan gula aren yang manis.

Cara mengolahnya cukup mudah, tuangkan gula yang telah dicairkan secukupnya ke dalam gelas. Lalu, serutan melon, kelapa muda masing-masing sesuai selera dan tambahkan biji selasih di atas serutan kelapa. Sajikan dengan es batu secukupnya, tuangkan air kelapa hingga penuh dan peras jeruk nipis di atasnya, serta masukkan irisan jeruk nipis di dalamnya. Nikmati sensani dari setiap suapannya ke mulut. Anda pun bisa menambah gorengan seperti martabak sebagai menu pendampingnya.

Selain rasanya yang berbeda dan menyegarkan, es kuwut juga menyehatkan. Air kelapa bermanfaat membuang racun dari dalam tubuh. Jeruk nipis tentunya kaya akan vitamin C tinggi. Sedangkan selasih bisa mengobati sakit perut dan sariawan, serta melon dapat melancarkan sistem pencernaan tubuh. Jadi, es ini sangat cocok bagi Anda yang mempunyai banyak aktivitas, baik di dalam maupun di luar ruangan.

Meski berasal dari Kuta Bali, dekat dengan hotel Bali dan menjadi menu favorit berbuka puasa, ternyata es kuwut juga digemari di daerah-daerah lain, seperti Purwakarta dan Serang. Anda dapat menemukan es kuwut ini di wisata kuliner Purwakarta atau acara car free night yang diadakan di awal malam Minggu setiap bulannya. Sedangkan es kuwut yang terkenal di Serang berada di bundaran Ciceri. Es kuwut di daerah lain memang telah dimodifikasi, tetapi rasanya tetap enak dan menyegarkan. Apalagi, jika Anda meminum saat siang dan terik matahari.

Jika Anda tidak ingin meminum langsung es kuwut di tempat, Anda dapat meminta penjual untuk membungkusnya dengan kantong. Tapi, perlu diingat es yang berada di dalamnya akan lumer dan habis sebelum Anda sampai di tempat tujuan. Oleh karena itu, sebaiknya Anda meminum es kuwut langsung di tempat biar dahaga juga langsung hilang. Nikmati liburan Anda menginap di hotel Bali dan santap sajian khas Bali.   

 

ditulis oleh tim GoIndonesia.com

Contact